Wednesday, 21 November 2012

Spesies Monyet Langka Kolumbia Ditemukan

Pihak Konservasi dari Taman Nasional ini

akan mengumumkan secara resmi akhir pekan ini.

Vlog - Sebuah populasi baru dan langka dari dunia primata ditemukan. Monyet jenis ini baru saja ditemukan di Taman Nasional Kolumbia Selva de Florencia. Pihak Konservasi dari Taman Nasional ini akan mengumumkan secara resmi akhir pekan ini.

Selama melakukan survey dan riset di Taman Nasional Kolumbia Selva de Florencia, ilmuwan setempat akhirnya menemukan sebuah temuan yang sangat mengejutkan. Monyet Laba-laba Cokelat atau bernama latin A Hybridus Bruneus ditemukan hidup disekitar Taman Nasional ini.

Species ini ditemukan hidup di kedua sisi sungai Magdalena, sebuah sungai yang melintasi Taman Nasional Selva de Florencia. Ketika Taman Nasional ini didirikan pada tahun 2005, tidak ada penampakan baru dari species monyet laba-laba cokelat ini. Bahkan species ini dianggap sudah punah.

No comments:

Post a Comment